Pernahkan Anda memperhatikan tumbuh kembang anak? Perkembangan masing-masing anak tidaklah sama, salah satunya adalah kemampuan berjalan. Pada umumnya, anak dapat berdiri sendiri tanpa bantuan orang lain ketika berusia 9 bulan. Menginjak usia 1 tahun, anak tersebut akan memulai langkahnya dan berjalan dengan perlahan. Jika Anda menemukan anak berusia 1 tahun yang belum dapat berjalan, hal tersebut merupakan hal yang normal. Jika anak usia 1 tahun belum bisa berjalan, anak tersebut membutuhkan stimulasi dari orang tuanya. Selain kurangnya mendapatkan pelatihan, kekurangan nutrisi menjadi alasan lain mengapa anak belum dapat berjalan. Jika Anda memiliki anak berusia setahun yang belum mampu berjalan, Anda perlu mengetahui cara melatih berjalan yang efektif dan aman.
Memposisikan anak untuk tengkurap menjadi cara melatih anak usia 1 tahun untuk berjalan. Cara ini sangat efektif sehingga anak dapat berjalan dengan baik. Pada saat tengkurap, otot tangan, punggung dan leher anak dilatih secara tidak langsung. Kekuatan pada otot punggung mampu memberikan pengaruh yang besar agar anak dapat berjalan. Pada saat melatih anak, pastikan jika anak sudah dapat merangkak dengan baik. Secara medis, anak yang sudah merangkak dapat berjalan dengan mudah. Saraf motorik yang berkembang dapat merangsang anak untuk berjalan.
Cara efektif lainnya agar anak usia satu tahun dapat berjalan adalah dengan melatihnya untuk berdiri tegak. Cara ini dapat Anda lakukan pada saat anak memasuki usia 9 bulan. Melatih anak berdiri sebaiknya dilakukan setiap hari tanpa adanya unsur pemaksaan. Jika anak sudah dapat berdiri sempurna, Anda memulai untuk metatihnya. Menatih anak menjadi dorongan kuat agar anak dapat berjalan. Cara menatih anak dengan baik adalah dengan memegang kedua tangan anak dan melangkahkan kaki dengan perlahan. Anda dapat melepaskan tangan anak jika anak telah dapat berjalan sendiri. Anda juga dapat menyediakan pegangan untuk melatih berjalan anak. Biarkan anak secara mandiri untuk berjalan dengan bantuan pegangan yang telah Anda sediakan. Anda hanya perlu mendampingi dan memberikan motivasi agar anak dapat melangkahkan kakinya.