Telapak kaki yang pecah pecah menjadi salah satu masalah yang umum dialami oleh banyak orang. Pasalnya kulit telapak kaki memang pada dasarnya tidak mempunyai kelenjar keringat, yang membuatnya lebih rentan mengelupas. Jika dibiarkan, kondisi tersebut terkadang bahkan menimbulkan rasa sakit dan perih. Maka dari itu, berikut cara mengobati kaki pecah pecah yang bisa dilakukan.
Mengobati Kaki yang Pecah Pecah
- Gunakan Sabun yang Lembut
Salah satu penyebab kaki pecah pecah adalah anda menggunakan sabun yang bersifat iritatif, sehingga membuat kulit terlalu kering dan menjadi pecah pecah. Jadi untuk mengobatinya, anda bisa menggunakan sabun yang lebih lembut agar tidak menyebabkan iritasi.
- Angkat Sel Kulit Mati
Mengangkat sel kulit mati menggunakan scrub khusus kaki atau sikat kaki, bisa menjadi salah satu cara mengobati kaki yang pecah pecah. Caranya yaitu dengan merendam kaki terlebih dahulu selama 5 menit dan gosok gosok kaki selama kurang lebih 2 sampai 3 menit. Setelah itu, keringkan dan jangan lupa gunakan pelembap.
- Oleskan Pelembap Secara Rutin
Anda harus rutin mengoleskan pelembap sebagai cara mengatasi kaki yang pecah pecah. Dimana kandungan pelembap yang bisa anda gunakan untuk mengatasi kondisi tersebut antara lain petroleum jelly, minyak mineral, urea, dan gliserin.
- Hindari Mandi Menggunakan Air Panas
Telapak kaki yang pecah pecah biasanya terjadi karena kulit terlalu kering. Dimana mandi air panas akan membuat kulit anda lebih rentan mengalami kondisi tersebut. Maka dari itu, sebaiknya jangan terlalu sering mandi air hangat. Atau setidaknya jangan mandi air hangat terlalu lama agar kulit tidak kering dan pecah pecah.
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kaki pecah pecah. Apabila kondisi kaki tidak berubah dan justru bertambah parah, anda bisa segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan paling tepat dalam mengatasi kulit kaki yang pecah pecah.