Skip to content

Ini Dia Cara Setting STB IndiHome Dengan WiFi Yang Mudah

  • by

Di era digital sekarang ini, banyak orang yang memakai layanan TV premium. Salah satu cara untuk bisa memakai layanan tersebut adalah dengan menggunakan STB IndiHome.

Sekilas, STB (Set Up Box) adalah sebuah alat yang berfungsi untuk mengkonversi sinyal digital ke audio visual yang nantinya ditampilkan ke TV analog biasa.

Ditambah saat ini saluran TV analog sudah digantikan ke digital semua. Sehingga Anda harus memakai STB ini supaya tetap bisa menonton televisi yang ada di saluran digital.

Nah untuk Anda yang bingung cara setting STB IndiHome dengan WiFi tidak perlu khawatir. Karena disini akan dijelaskan dengan lengkap.

Cara Setting STB IndiHome Dengan WiFi

Cara setting STB IndiHome dengan WiFi sebenarnya cukup mudah. Karena Anda hanya perlu menghubungkan koneksi WiFi ke TV saja.

Nantinya secara otomatis, TV akan langsung terkoneksi ke jaringan internet. Dan Anda bisa langsung membuka Iflix, Youtube dan lainnya lewat TV tersebut.

Supaya lebih jelas, langsung saja ikuti cara setting STB IndiHome dengan WiFi berikut:

1. Hubungkan STB ke TV

Pertama, pastikan Anda sudah menghubungkan STB ke TV dengan memakai kabel HDMI. Kemudian Anda bisa ubah saluran TV ke HDMI untuk bisa masuk ke pengaturan STB.

Untuk mengganti salurannya, bisa tekan Source lalu pilih HDMI.

2. Pilih Settings

Kemudian akan ada beberapa menu didalamnya, Anda bisa pilih Settings untuk mengkonfigurasi pengaturan WiFi terlebih dulu.

3. Buka Pengaturan Network

Nantinya akan ada beberapa pengaturan yang bisa Anda lihat, seperti Network, Account, Display and Sound, Advanced Settings, Update dan Information.

Tapi karena kita akan mengkoneksikannya dengan WiFi, maka bisa pilih pengaturan Network.

4. Sambungkan ke WLAN

Kemudian pilih tab WLAN dan pilih jaringan WiFi yang ingin Anda pakai nantinya. Setelah itu masukkan password dari WiFi yang Anda pakai.

Tekan tombol Connect supaya TV bisa terkoneksi ke jaringan internet.

5. Coba Jalankan Youtube

Terakhir Anda hanya perlu mencobanya dengan menjalankan aplikasi streaming. Misalnya di sini akan coba membuka Youtube.

Kalau berhasil, Anda akan bisa membukanya dan melakukan streaming karena sudah bisa tersambung ke internet.

Cara Setting STB IndiHome Melalui Port LAN

Selain bisa mengkonfigurasi STB IndiHome lewat WiFi, Anda juga bisa mengkoneksikannya lewat port LAN.

Tapi untuk yang melalui port LAN, Anda harus pastikan sudah konfigurasi untuk mengaktifkan port TV tersebut supaya bisa tersambung ke internet.

Supaya lebih jelas, langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini:

1. Masuk Ke Halaman Admin IndiHome

Pertama, Anda bisa masuk ke halaman admin IndiHome. Cara mengaksesnya Anda harus buka browser dan akses URL 192.168.100.1 untuk pengguna STB Fiberhome.

Kalau sudah, Anda akan diminta data admin. Silahkan masukkan data admin tersebut. Kalau belum tahu bisa cek laman berikut: username dan password IndiHome.

2. Pilih Koneksi IPTV

Setelah masuk ke halaman Admin, Anda bisa pilih tab WAN terlebih dulu. Kemudian di kolom Connection Name, klik IPTV.

Nantinya Basic Information dari IPTV akan muncul dibawahnya.

3. Aktifkan Port LAN Untuk TV

Selanjutnya Anda perlu mengaktifkan port LAN 4 dari STB IndiHome. Jadi port LAN 4 ini umumnya memang khusus dipakai untuk mengkoneksikan IndiHome ke TV.

Oleh karena itu, silahkan centang opsi LAN 4 dan LAN 1 yang nantinya dipakai untuk menjadi WiFi.

4. Pakai Mode Snooping

Setelah itu silahkan klik tab Network Application. Lalu klik IGMP Configuration.

Di pengaturan ini, silahkan aktifkan Enable IGMP dengan mengubah opsinya menjadi Yes. Setelah itu, ubah juga IGMP Mode ke mode Snooping.

Kalau sudah, klik Appy untuk menerapkan pengaturan tersebut.

5. Hubungkan TV ke STB IndiHome

Terakhir, Anda bisa coba konfigurasikan STB IndiHome ke TV dengan mengkoneksikannya dengan kabel LAN.

Jadi silahkan ambil kabel LAN, lalu hubungkan di port LAN 4 di STB IndiHome. Kemudian masuk ke UseeTV dan masuk ke pengaturan.

Karena pakai kabel LAN, Anda bisa pilih jaringan kabel untuk menghidupkan koneksi UseeTV.

Nah itulah cara Setting STB IndiHome dengan WiFi yang bisa Anda terapkan. Selain itu, disediakan juga cara setting STB IndiHome dengan kabel LAN kalau tidak ingin memakai WIFi.

Tags: