Skip to content

Mengenal Lebih Jauh Apa Itu ISO 9001:2008

  • by

Nama ISO 9001:2008 mungkin akan sangat asing bagi telinga masyarakat awam. Namun, jika kalian suka membaca koran atau berita tentu kalian pernah mendengar nama tersebut meskipun hanya sekilas. Atau bahkan jika kalian bekerja di perusahaan ekspor impor maka kalian tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah tersebut. Tapi, apa sebenarnya maksud dan fungsi dari  ISO tersebut? Berikut penjelasannya.

Pengertian ISO 9001:2008

Pixabay.com

ISO sendiri sebenarnya merupakan sebuah kepanjangan dari Organisasi Standar Internasional (International Standard Organization). Lembaga ini merupakan sebuah badan internasional yang menetapkan standar internasional yang anggotanya berasal dari badan standar isasinasional setiap negara.

Karena nama badan standarisasi yang dimiliki oleh masing-masing negara berbeda maka untuk memudahkan proses identifikasi maka dipergunakan nama ISO. ISO sendiri saat ini banyak digunakan untuk berbagai kepentingan industri dan komersial. Oleh sebab itu, ISO 9001 juga  sering mengalami perbaikan. ISO 9001:2008 sendiri merupakan versi lawas sebelum digantikan dengan versi yang lebih baru pada tahun 2105 yaitu ISO 9001:2015.

ISO 9001 ini merupakan jenis standarisasi yang biasa digunakan untuk manajemen mutu. Suatu badan, lembaga atau perusahaan yang telah memenuhi persyaratan untuk mendapatkan ISO ini dikatakan telah memenuhi semua standar dan persyaratan internasional yang menjamin kualitas produk atau jasa yang dihasilkannya.

Untuk ISO 9001:2008 sendiri sebenarnya termasuk standarisasi manajemen mutu yang berlaku sebelum tahun 2015.Tapi, jenis standarisasi ini sedikit berbeda karena ISO 9001:2008 menerapkan persyaratan yang ditujukan untuk desain dan penilaian suatu sistem manajemen mutu.

Jika kalian masih bingung, secara sederhana ISO 9001:2008 merupakan standar kualitas sistem manajemen yang dimiliki suatu perusahaan atau lembaga tertentu. Akan tetapi, tidak hanya menyangkut standarisasi kualitas sistem manajemen yang dimilikinya tapi produk yang dihasilkan yang dihasilkan tentu sudah memiliki standar yang bagus sehingga layak diterima pasar.

Prinsipdasar ISO 9001:2008

Pixabay.com

ISO 9001:2008 sendiri sebenarnya memiliki 8 prinsip persyaratan sistem manajemen mutu yang harus dipenuhi. Berikut semua persyaratan yang harus dipenuhi untuk mendapatkan standar tersebut.

  1.   Fokus kepelanggan

Bagi suatu perusahaan, pelanggan merupakan faktor terpenting karena sangat berpengaruh pada pemasukan perusahaan. Oleh sebab itu, faktor ini menjadi faktor utama yang harus diperhatikan terutama jika berkaitan dengan kepuasan pelanggan. Beberapa hal yang harus kalian ketahui agar mampu memberikan produk atau jasa terbaik untuk pelanggan adalah sebagai berikut:

  1.   Kepemimpinan

Kesuksesan dan keberhasilan suatu perusahaan atau organisasi tidak akan lepas dari peran para pemimpinnya. Pemimpin yang baik akan mampu memaksimalkan semua sumber daya yang dimilikinya sehingga mampu memberikan hasil terbaik. Untuk mewujudkan kepemimpinan yang baik berikut beberapa hal yang harus diperhatikan.

  1.   Keikutsertaan karyawan

Tanpa adanya keterlibatan karyawan, mustahil bagi perusahaan untuk bisa berkembang dan maju.Oleh sebab itu, karyawan dari semua tingkatan harus berperan aktif. Berikut beberapa hal yang perlu dilakukan untuk mewujudkannya.

  1.   Proses

Ini merupakan bagian terpenting dari penjamin mutu ISO 9001:2008 dan bukan hasil. Untuk bisa mencapai tujuan maka suatu perusahaan harus mempu menjalankan berbagai prosesnya dengan baik.

  1.   Sistem manajemen

Untuk bisa mencapai tujuan, setiap perusahaan harus mampu memahami dan mengelola proses yang nantinya akan memberikan keuntungan serta efisiensi terhadap perusahaan. Untuk mewujudkan hal tersebut, berikut adalah hal-hal yang perlu dilakukan.

  1.   Perbaikan sistem

Perbaikan sistem secara berkelanjutan sangat penting agar produk atau jasa yang dihasilkan semakin berkualitas. Hal tersebut tentu saja tidak mudah. oleh sebab itu perlu adanya langkah pasti dari tingkat atas perusahaan.

  1.   Pendekatan dan mengambil keputusan

Keputusan yang bagus selalu diambil berdasarkan analisa data dan informasi. Hal ini tentu saja dilakukan oleh pimpinan. Pimpinan yang baik tentu tidak akan gegabah dalm mengambil keputusan.

  1.   Hubungan yang baik dengan pemasok

Hubungan dengan pemasok memberikan berbagai keuntungan bagi perusahaan. Tidak bisa dipungkiri jika kualitas produk barang dan jasa yang dihasilkan perusahaan semuanya sangat tergantung dari kualitas produk yang dimiliki oleh pemasok. Oleh sebab itu, untuk menjaga kualitas dan mutu barang dan jasa yang dihasilkan maka perusahaan harus menjalin relasi yang baik dengan pemasok tersebut.

Meskipun begitu, namun sayangnya ISO 9001:2008 saat ini sudah direvisi menjadi ISO 9001:2015.Versi yang terbaru sudah menggantikan ISO 9001:2008 sejak tahun 2015 kemarin. Baik dari segi klausul maupun prinsip dasar terdapat perbedaan yang cukup signifikan diantara keduanya. Meskipun begitu, fungsi standarisasi tersebut tetap sama yaitu menjaga mutu dan kualitas produk.

Dikarenakan adanya perubahan tersebut maka mau tidak mau perusahaan harus mengikuti peraturan dan persyaratan ISO 9001:2015 terbaru. Namun, kalian jangan khawatir karena sebenarnya versi terbaru dinilai jauh lebih efisien dan menguntungkan dibandingkan ISO 9001:2008.

Namun, hal tersebut tidak menjadikan perusahaan untuk tidak melakukan berbagai pelatihan. Meskipun ada pembaharuan tapi training ISO tetap dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas perusahaan. Akan tetapi, dikala pandemi seperti sekarang ini maka ada baiknya jika perusahaan lebih mengutamakan training ISO online guna meminimalisir resiko Covid-19.

Selain dirasa lebih aman, training secara online juga bisa menghemat pengeluaran. Hal ini dikarenakan training ISO secara online memakan biaya yang lebih terjangkau. Namun, pastikan juga jika isi training tersebut benar-benar bermanfaat dan memberikan dampak nyata bagi perusahaan.