Mesin penetas telur satu ini sangat populer dikalangan para peternak unggas, mungkin anda juga sudah tidak asing dengan mesin penetas ini. Proses penetasan pada telur menjadi bagian yang paling penting mengingat belum tentu semua telur bisa berhasil menetas. Itulah yang menyebabkan munculnya alat penetas telur ini untuk meningkatkan keberhasilan dalam proses penetasan. Mesin penetas telur ini merupakan mesin buatan manusia yang mempunyai sifat seperti induk ayam. Jika pada umumnya ayam akan mengerami telur secara alami untuk proses penetasan, maka mesin ini juga sama halnya seperti induk ayam yang berusaha mengerami semua telur. Perbedaannya adalah mesin penetas telur mampu menetaskan telur dalam kapasitas yang lebih besar. Lalu apa saja keunggulan dari adanya mesin tersebut?
Keunggulan yang pertama adalah tingkat keberhasilan telur sangat besar. Tingkat keberhasilan bisa mencapai 80 hingga 90% dibandingkan dengan cara yang alami. Keunggulan yang ke dua adalah kehidupan anak ayam lebih baik karena suhu lebih terjaga dengan baik. Berbeda dengan pengeraman alami yang mana suhu lingkungan sering tidak mendukung suhu pada telur. Keunggulan ke tiga adalah masa pengeraman untuk induk akan hilang. Hilangnya masa pengeraman ini mampu membuat induk ayam lebih bisa produktif untuk lebih banyak menghasilkan telur selama masa hidup.
Keunggulan ke empat adalah masa penetasan telur bisa dilakukan kapan saja tanpa harus memperhatikan cuaca. Biasanya mesin penetas telur ini diletakan di beberapa ruangan yang khusus sehingga bisa lebih mudah untuk melangsungkan proses penetasan. ย Keunggulan ke lima yakni hasil telur bisa berkualitas. Penetasan melalui mesin ini membuat telur lebih mudah dikontrol agar bisa terhindar dari bakteri dan beberapa bibit patogen lain. Itulah beberapa keunggulan yang dimiliki mesin penetas telur ayam. Keberadaan mesin ini memang sangat menunjang pekerjaan anda khususnya para peternak unggas. Hasil telur yang dihasilkan lebih tinggi dan yang pasti kualitasnya sangat baik. Kini penggunaan mesin penetas telur ini sangat penting untuk para peternak unggas demi mempermudah usaha yang dilakukannya.