Salah satu kisah menarik dan dapat menginspirasi manusia adalah kisah dari sahabat nabi. Pasalnya, sahabat nabi juga ikut berkontribusi dalam islam untuk menjadikannya sebagai agama yang sempurna. Maka dari itu, akan lebih baiknya jika kita mengenal deretan sahabat nabi beserta kisahnya. Ingin tahu apa saja kisah sahabat nabi yang menginspirasi tersebut? Yuk simak informasinya disini!
Deretan Kisah Menginspirasi Dari Sahabat Nabi
-
Abu Bakar Ash Shiddiq
Kisah sahabat nabi menginspirasi pertama adalah kisah dari Abu Bakar Ash Shiddiq. Sahabat nabi yang pertama kali masuk islam adalah Abu Bakar Ash Shiddiq. Awalnya, sahabat nabi yang satu ini memiliki nama abdul kaโbah. Namun setelah masuk islam, namanya berganti menjadi Abdullah. Sedangkan nama Abu Bakar merupakan nama pemberian Rasulullah.
Setelah rasulullah wafat, Abu Bakar diangkat menjadi seorang khalifah. Sahabat nabi yang satu ini memiliki peranan yang penting pada masa kepemimpinannya untuk menyebarkan agama islam di area luar jazirah arab. Mulai dari penyebaran ke arah utara seperti Irak dan Syria. Selain itu, Abu bakar ini dikenal sebagai sahabat nabi yang loyal dan penuh keistimewaan.
Sahabat nabi ini pernah melindungi rasul pada saat adanya serangan yang bertubi tubi pada perang uhud. Tak hanya itu saja, Abu Bakar Ash Shiddiq juga memiliki kecakapan saat berdiplomasi. Sehingga, beliau dapat menyelesaikan beberapa masalah saat menjadi khalifah. Salah satu masalah tersebut yakni dapat mengatasi problematika kabilah bangsa Arab yang enggan membayar zakat.
-
Umar Bin Khattab
Sahabat Rasulullah yang memiliki kisah inspiratif selanjutnya adalah umar bin khattab. Pada awalnya, sahabat nabi yang berasal dari rumpun suku quraisy ini ingin membunuh rasulullah SAW. Saat memiliki tekad tersebut, beliau juga mendapatkan kabar bahwa saudara perempuannya telah masuk islam.
Akhirnya Umar kembali ke rumah untuk menemui saudaranya tersebut. Pada saat menemuinya, Umar Bin Khattab menjumpai saudara perempuannya tersebut sedang melantunkan surah thaha. Saat mendengar lantunan isi dari surah tersebut, umar pun luluh dan memutuskan untuk masuk islam.
Umar Bin Khattab adalah khalifah kedua yang menggantikan kepemimpinan Abu Bakar Ash Shiddiq. Umar Bin Khattab memiliki peran yang penting dalam menyebarkan agama islam ke daerah Mesopotamia pada masa kepemimpinannya. Sahabat nabi yang satu ini dikenal memiliki sifat yang cerdas dan gaya hidup yang sederhana, meskipun banyak penguasa lain yang bergaya hidup mewah.
-
Utsman Bin Affan
Sahabat nabi yang memiliki cerita menginspirasi selanjutnya adalah Utsman Bin Affan. Beliau dikenal dengan kepemimpinannya yang berdasarkan dari Al qurโan dan hadist. Tak heran jika sahabat nabi yang satu ini dikenal sebagai pemimpin yang bijaksana dan lembut. Pada saat kepemimpinannya, juga banyak pencapaian yang telah diraih.
Pencapaian tersebut antara lain adalah melakukan perluasan kekuasaan Islam sampai menyeragamkan penulisan Al Qurโan. Tak hanya itu saja, Utsman Bin Affan juga memiliki sifat yang dermawan. Sahabat nabi satu ini kerap menggunakan harta benda yang dimiliki di jalan Allah. Maka dari itu, akan lebih baik jika kisah Sahabat Nabi Yang Menginspirasi tersebut dapat dijadikan teladan.
Itulah deretan informasi mengenai kisah kisah para sahabat nabi yang dapat dijadikan teladan dalam kehidupan. Beberapa diantaranya adalah 10 sahabat nabi yang dijamin masuk surga. Dengan adanya deretan kisah sahabat nabi tersebut, semoga dapat menjadi sebuah untuk anda dalam merubah pribadi yang lebih baik dibandingkan sebelumnya. Sehingga, anda tidak akan terjerumus kepada hal hal yang kurang tepat dan dapat mengharumkan agama Islam.